Pemerintah Nagari Kamang Mudiak - Agam, berikan bantuan ketahanan pangan hewani kepada 24 Orang Penerima manfaat di halaman kantor Walinagari Kamang Mudiak, Selasa ( 28/05/2024).
Walinagari Kamang Mudiak, Bapak Drs. H. Edison, Dt. Ampanjang menyampaikan "bantuan itik petelur dan pakan ternak ini merupakan prioritas penggunaan Dana Desa tahun 2024 yang kita anggarkan untuk ketahanan pangan dan pemulihan ekonomi pasca Covid-19".